Puputata.com – Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Gorontalo, Ismail Akase, paparkan hasil capaian kinerja Dinas Kesehatan Kabupaten Gorontalo.
Hal tersebut dilakukan saat peninjauan progres pelaksanaan penanganan stunting di Gorontalo khususnya Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) yang dihadiri langsung oleh Wakil Presiden Republik Indonesia, K.H.Ma’ruf Amin berlokasi di Kantor Kelurahan Kayubulan, Kecamantan Limboto, Kabupaten Gorontalo, Jumat (14/3/2023).
Adapun hasil capaian Dinas Kesehatan Kabupaten Gorontalo yang dipaparkan tersebut yakni pada kurun waktu 5 tahun belakangan, yakni pada tahun 2018 hingga tahun 2022.
Dalam paparannya Ismail menyampaikan bahwa adapun capaian yang berhasil dilakukan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Gorontalo dalam penanganan Stunting yakni, sebagaimana diketahui bahwa Prevalensi Stunting di kabupaten Gorontalo menurut data EPPGBM yang sebelumnya pada tahun 2018 yang mencapai 10,7 persen menurun hingga pada angka 3,9 persen pada tahun 2022.
Sehingga menurutnya hal tersebut terlaksana sesuai dengan target yang di Nasional yang di instruksikan oleh presiden Republik Indonesia.
Dan ditahun 2021 kata Ismail, Kabupaten Gorontalo meraih piagam penghargaan sebagai kabupaten-kota terbaik se-Provinsi Gorontalo dalam penilaian kinerja 8 aksi konvergensi penurunan Stunting.
Hingga tahun 2023, lanjut Ismail, Pemerintah kabupaten Gorontalo terus melakukan upaya dalam menurunkan angka Stunting diwilayahnya.